Waspadalah Anak Usia 4 Tahun Di Nganjuk Positif Covid-19
Sedudoshare - Nganjuk | Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di kabupaten Nganjuk terus mengalami kenaikan. Pemerintah terus memberikan himbuan kepada masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan.
“Ada penambahan 7 orang pasien terkonfirmasi positif dan sebanyak 3 orang dinyatakan sembuh pada hari ini,” ungkap dr. Hendriyanto juru bicara gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 kabupaten Nganjuk, Sabtu (18/07).
Penambahan 7 orang terkonfirmasi positif tersebut seorang laki-laki berusia 64 tahun berasal dari kecamatan Kertosono, laki-laki berusia 35 tahun dari kecamatan Kertosono namun sudah meninggal pada tanggal 15 Juli 2020 di RSUD Kertosono, laki-laki berusia 6 tahun dari kecamatan Baron, wanita berusia 26 tahun dari kecamatan Loceret.
“Selanjutnya, seorang laki-laki berusia 36 tahun dari kecamatan Tanjunganom, wanita berusia 51 tahun dari kecamatan Wilangan dan laki-laki berusia 61 tahun berasal dari kecamatan Berbek,” tambahnya dr. Hendriyanto.
Sedangkan ketiga pasien yang dinyatakan sembuh adalah seorang wanita berusia 20 tahun dari kecamatan Ngronggot, laki-laki berusia 4 tahun dari kecamatan Sawahan dan seorang wanita berusia 45 tahun dari kecamatan Baron.
Total kumulatif Covid-19 sampai hari ini adalah ODR sebanyak sebanyak 47.364 orang, ODP 115 orang, PDP 207 orang, OTG 2.967 orang dan yang terkonfirmasi positif sebanyak 146 orang.
Total kumulatif Covid-19 kabupaten Nganjuk |
Selanjutnya, Novi Rahman Hidhayat selaku Bupati Nganjuk berpesan agar masyarakat Nganjuk tetap tenang, waspada dan jangan panik. Tetap patuhi arahan pemerintah dan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan, seperti jangan bepergian bila tidak perlu, wajib gunakan masker bila keluar rumah, hindari kerumunan, hindari kontak fisik, termasuk berjabat tangan dan menjaga jarak, terapkan perilaku hidup bersih dan sehat serta sering cuci tangan dengan sabun dan air mengalir.(Red)
Source of Writing: https://kabarnganjuk.com/tingkatkan-kewaspadaan-anak-usia-6-tahun-ini-positif-covid-19/
Tidak ada komentar