Breaking News

Pola Hidup Sehat Bagaimana Caranya?


Sedudoshare - Apa itu pola hidup sehat dan bagaimana caranya melakukannya? Hidup sehat adalah suatu kondisi tubuh yang dirasa seseorang terasa bugar dan tidak mengeluh kesakitan dan gangguan apapun.

Setiap orang menginginkan untuk hidup serba berkecukupan serta selalu sehat. Akan tetapi banyak orang yang mengabaikan kesehatannya demi mencapai kesuksesan semata,.

Ada kiat yang menyatakan lebih baik hidup cukup tetapi sehat, daripada hidup serba mewah tetapi sakit – sakitan. Dari kiat tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa hidup itu harus memiliki kesehatan bukannya uang dan barang – barang yang mewah.

Walaupun jika sakit kita harus menggunakan harta kita untuk mengobatinya, tetapi kita lebih baik mencegah penyakit daripada mengobati penyakit tersebut. 

Kesehatan memang sangat sulit dan mahal untuk didapat akan tetapi jika kita selalu mencoba dan mempertahankan kesehatan kita akan mendapatkan kesehatan tersebut.

Untuk sehat kita tidak harus makan makanan yang mahal, makan yang sederhana tetapi bergizi itu lebih penting, selain itu kita harus mejaga pola hidup tersebut, lalu apa itu pola hidup sehat?

Cara Menerapkan Pola Hidup Sehat

Pola hidup sehat adalah suatu susunan atau pola hidup untuk mencapai dan mempertahankan hidup sehat.

Lalu bagaimana cara untuk menerapkan pola hidup sehat?. Jika Anda membaca artikel ini Anda beruntung karena kami akan membahas mengenai cara menerapkan pola hidup sehat, berikut adalah uraiannya.

A. Menjaga pola makan yang bergizi dan ter pola

Pola makan adalah hal yang utama untuk mencapai dan menjaga hidup sehat. Kita tidak perlu makan makanan yang mahal dan mewah, akan tetapi kita perlu untuk memperbanyak gizi disetiap makanan yang kita makan. Oleh karena itu kita perlu untuk menjaga pola makan dan asupan gizi kita. Berikut caranya. 

Yang pertama untuk membentuk pola makan adalah membuat jadwal makan sesuai dengan kemampuan kita. Jika Anda sudah membentuk pola makan, maka Anda harus menaati jadwal pola makan yang telah Anda buat, jika Anda melaksanakannya sesuai jadwal dan terus menerus lama kelamaan Anda akan selalu ter pola dalam mengatur pola makan.

Makan makanan yang seimbang sangat penting untuk Anda lakukan karena akan menyehatkan tubuh AndaAnda dalam sehari Anda harus menghitung kebutuhan tubuh Anda seberapa banyak asupan gizi yang harus diperoleh. 

Anda juga dianjurkan untuk lebih banyak makan sayur dan buah untuk menjaga tubuh agar selalu fit.

Anda bisa terapkan metode kesehatan 4 sehat 5 sempurna yang telah populer. Anda juga dapat kombinasi-kan makanan yang lainnya sehingga tidak monoton untuk Anda makan sehari – hari.

B. Selalu Berolahraga Secara Seimbang dan Teratur

Yang kedua adalah berolahraga secara seimbang dan teratur. Anda harus melakukan kegiatan ini karena olahraga sangat penting untuk meningkatkan kebugaran tubuh dan menjaga kesehatan. Anda harus berolahraga minimal 2 kali dalam seminggu dengan durasi 1 – 2 jam untuk setiap olahraga.

Olahraga tidak harus memilih olahraga yang berat dan mahal, Anda cukup berlari –lari kecil atau naik turun tangga yang ada dirumah.

Intinya kita berolahraga sampai keluar keringat yang cukup jangan berlebihan karena dapat membuat tubuh kita menjadi kelelahan dan sakit, Anda cukup berolahraga sesuai dengan kondisi dan kebugaran tubuh.

C. Memperbanyak minum air putih

Anda perlu untuk memperbanyak minum air putih karena tubuh kita terdiiri dari 70 % air, oleh karena itu Anda perlu untuk meminum air putih minimal sekitar 2 liter atau 8 gelas dalam sehari.

Mengapa harus air putih?. Karena air putih dapat melarutkan endapan di ginjal sehinga dapat membantu kinerja ginjal secara optimal. Jangan terlalu banyak meminum minuman yang berwarna seperti soda, kopi, minuman yang berupa serbuk, minuman energi, dan yang sejenisnya.

D. Beristirahatlah dengan waktu yang cukup

Anda harus beristirahat yang cukup karena kita harus tidur selama minimal 6 jam setiap hari. Akan tetapi jika Anda tidur secara berlebihan juga dapat menimbulkan resiko sakit yang tinggi sehingga Anda perlu tidur selama 6 -8 jam sehari.

Waktu yang tepat untuk tidur adalah sebelum jam 9 malam karena pada jam 9–12 malam lambung dan sistem pencernaan kita akan bekerja secara optimal dan lambung akan mengosongkan isinya, sedangkan pada pukul 12 – 03 pagi tubuh kita mengeluarkan racun – racun yang ada didalam tubuh kita.

Oleh karena itu kita dianjurkan tidur pada antara pukul 9 - 10 malam untuk mendapatkan waktu yang tepat untuk tubuh kita.

E. Kurangi stress anda

Untuk sehat kita juga memerlukan untuk tidak stress. Oleh karena itu kita haru hidup secara harmonis dan kurangi stress anda. Sekian artikel yang kami buat semoga bermanfaat dan terima kasih.


Demikian penjelasan mengenai Pola Hidup Sehat Bagaimana Caranya?

Tidak ada komentar